Sarjana Komunikasi dan Penyiaran Islam

Fakultas Agama Islam

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Akreditasi

Baik

Gelar dan Strata

S.Sos., - Sarjana (S1)

Masa Studi

8 Semester (Perkiraan Studi Penuh Waktu)

Visi

"Terkemuka dalam pengkajian dan pengembangan ilmu-ilmu komunikasi dan penyiaran Islam yang berorientasi pada ajaran Islam Ahlussunnah wal Jamaah"

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) merupakan jurusan yang mempelajari ilmu tentang komunikasi dalam bidang pers, penyiaran, dan retorika yang didasarkan oleh nilai-nilai Islam. Dengan kata lain, di jurusan ini kamu akan mendalami dua hal, yaitu Ilmu Agama Islam dan Komunikasi. Jika dilihat dari mata kuliahnya, Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam memang hampir sama dengan Jurusan Ilmu Komunikasi. Bedanya, di KPI, kamu akan dibekali perspektif keagamaan yang cukup komprehensif dan mendalam. Oleh karena itu, sebagai lulusan jurusan ini, kamu akan menguasai setidaknya tiga kompetensi utama, yaitu nilai-nilai Islam, komunikasi Islam, serta Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Prodi komunikasi dan penyiaran islam Fakultas Agama Islam Universitas Islam Makassar memiliki keistimewaan diantara program studi yang lainnya. karena Dosen-Dosen yang mengajar di prodi KPI sebagian besar adalah ulama-ulama yang di akui keilmuannya secara khusus di sulawesi selatan dan secara umum di indonesia. diantaranya ketua majelis ulama sulawesi selatan Prof. Dr. K.H. Najmuddin H. Abd. Shafa, M.Ag. dan beberapa ulama yang lainnya.

Jangan ragu untuk merambah jauh.

"Tantangan baru menanti di ufuk, dan dalam setiap ilmu terdapat keajaiban yang menunggu untuk diungkap. Mari jelajahi lautan pengetahuan yang luas, karena dalam variasi disiplin ilmu terletak kekuatan untuk menginspirasi, memperluas cakrawala, dan menemukan potensi yang belum tergali."

Beberapa pilihan program studi yang dapat Anda pilih di Universitas Islam Makassar. Kami menawarkan 1 program diploma III, 29 program sarjana, 3 program magister dan 2 program profesi dengan berbagai pilihan disiplin ilmu di bidang hukum, sosial, teknik, pertanian,sains dan masih banyak lagi.

Akreditasi Program Studi

Tak hanya akreditasi institusi "B" yang telah diraih UIM pada tahun 2019, 70% program studi telah terakreditasi Unggul, Baik dan Baik Sekali.

AKREDITASI